-->

Rekomendasi Untuk Anda :

Jagung Manis, Produksi Hasil Pertanian yang Menggiurkan

Siapa yang tidak tahu dengan komoditi jagung manis? komoditi yang mempunyai nama lain Zea may Saachrata sering dikonsumsi oleh berbagai ka...

6/01/2017

Tata Cara Membuat Sari Wornas Sebagai Minuman Fungsional

Minuman sehat alami dari wortel dan nanas ini tidak hanya segar dan menggugah selera, tetapi juga akan gizi. Kandungan betakaroten dan vitamin C yang cukup tinggi pada wortel dan nanasmembuat minuman ini bermanfaat bagi kesehatan atau disebut juga sebagai minuman fungsional.

Sari wornas dapat menjadi minuman sehat bagi anak-anak sekolah sebagai pengganti minuman instan yang banyak dijajakan dan belum tentu menyhatkan. Namun, proses produksi sari wornas masih perlu sentuhan teknologi sehingga sari wornas tidak hanya menjadi minuman yang menyehatkan akan tetapi juga bisa bersaing dengan produk lain yang sejenis.

Mudah dan Praktis Membuat Sari Wornas

Proses membuat sari wornas cukup sederhana dan bisa menggunakan peralatan yang biasa digunakan di dapur. Wortel dan nanas segar di kupas di cuci dan dipotong-potong lalu di blanching dan dihancurkan dengan parut atau dengan blender. Bubur wornas kemudian ditambah air panas sebanyak dua kali dari jumlah bubur wornas. Bubur wortel nanas encer ini lalu dipanaskan sampai mendidih, selanjutnya disaring dan di press sehingga semua sarinya keluar. Sari wornas lalu di tambah gula (10% dari larutan wornas dan asam sitrat 1 g/l larutan wornas) kemudian di saring kembali agar larutan bersih dari sisa-sisa padatan.
Tata Cara Membuat Sari Wornas Sebagai Minuman Fungsional
Kemudian sari wornas siap dimsukan ke dalam botol gelas atau botol plastik dengan sistem hot filling. Untuk menghasilkan sari wornas yang sesuai dengan selera konsumen yang perlu diperhatikan adalah menentukan komposisi wortel dan nanas yang tepat, sehingga bisa menghasilkan aroma yang khas, tidak rangu dan warnanya menarik.
Untuk menghasilkan sari wornas yang di sukai konsumen dari segi rasa, warna dan aroma, Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Jakarta telah melakukan penelitian terhadap komposisi wortel dan nanas. Sari wornas terbaik adalah yang terbuat dari wortel lokal dan wortel impor dengan perbandingan 2:1 dan setelah ditambah nanas, perbadingannya adalah wortel lokal:wortel impor:nanas=4:2:3.

Wortel impor berfungsi sebagai pewarna alami untuk mempertajam warna, wortel impor memiliki aroma yang kurang kuat bila dibandingkan dengan wortel lokal, sehingga dengan rasio wortel lokal yang lebih tinggi dibandingkan dengan wortel impor, maka sari wornas akan tetap memiliki aroma wortel dalam batas yang wajar.

Selain komposisi antara wortel dan nanas, proses produksinya pun perlu sedikit sentuhan teknologi, sehingga warna sari wornas cerah dan endapannya sedikit. Caranya sederhana yaitu dengan mencelupkan bahan ke dalam air panas selama 5 menit. Cara ini juga dapat mengurangi kerusakan vitamin A (Alfa, dan Beta karoten) pada wortel dan kandungan vitamin C pada nanas.

Kaya Vitamin C dan Karoten

Berdasarkan analisis, tiap 100 ml sari wornas mengandung vitamin C 21,77 mg. Sari wornas mampu memenuhi standar Codex untuk di klaim sebagai minuman sumber vitamin C atau tinggi vitamin C. Menurut standar Codex 2009, minuman dapat di klaim sebagai minuman sumber vitamin apabila kandungannya  7,5% dari NRV (Nutrient Reference Value) dalam setiap 100 ml, dan dapat di kalim tinggi vitamin jika kandungannya dua kali dari sumber.

Menurut Codex, NRV atau kebutuhan manusia akan vitamin C adalah 60 mg/hari. Dengan demikian, agar dapat di klaim sebagai minuman sumber vitamin C, maka sari wornas harus mengandung vitamin C minimal 4,5 mg/100 ml, dan dapat di klaim sebagai sumber yang tinggi kansungan vitamin C jika mengandung vitamin C minimal 9 mg/100 ml.

Sari wornas mengandung karoten 33,15 mg/liter. Menurut Codex (2009), NRV vitamin A adalah 4.800 beta karoten. Dengan demikian, untuk dapat di klaim sebagai sumber vitamin A, maka sari wornas harus mengandung beta karoten minimal 0,36 mg/100 ml (3,6 ppm) dan dinyatakan tinggi vitamin A bila mengandung beta karoten minimal 0,72 mg/100 ml (7,2 ppm). Berdasarkan hasil penelitian, sari wornas yang di simpan pada suhu 28-45 derajat celcius selama 21 hari, kansungan total karoten jauh lebih besar dari 7,2 ppm, yaitu 29,0 ppm dan 24,2 ppm. Oleh karena itu, minuman sari wornas dapat di klaim sebagai minuman htinggi vitamin A.

Peluang Usaha yang Menjanjikan

Selain menyehatkan tubuh, sari wornas juga berpeluang menjadi usaha yang menguntungkan. Memproduksi wornas cukup menggunakan blender, dan sekali proses dapat menghasilkan 100 botol (250 ml). Dengan harga jual sari wornas Rp. 5.000/botol, pengusaha akan memperoleh keuntungan sekitar Rp.500.000 untuk sekali proses. Titik impas produksiakan tercapai pada produksi 81 botol tiap proses dengan BEP harga Rp.4.025/botol. Usaha pengolahan wornas sangat menjanjikan sebagai usaha skala rumah tangga.

Demikian artikel tentang Sar wortel dan nanas ini saya buat, semoga bisa bermanfaat, dan selamat mencoba.
Tata Cara Membuat Sari Wornas Sebagai Minuman Fungsional Rating: 9 dari 10

No comments:

Post a Comment