PENGEPAKAN DAN PENYIMPANAN
Kompos yang sudah jadi apabila tidak segera digunakan, hendaknya disimpan di tempat penyimpanan yang sudah disediakan. untuk menghindari terjadinya penurunan kualitas akibat penguapan dan pencucian, kompos sebaiknya dikemas dalam karung yang kedap udara dan tahan air. kompos yang sudah dikemas dalam karaung ditumpukan, sehingga kemungkinan penguapan dapat lebih diperkecil.
Proses pembuatan kompos kotoran sapi bisa dilakukan dengan cara sebagai berikut:
- Kotoran sapi, serbuk sekam, kalsit dan serbuk gergaji diaduk dengan merata;
- Semprotkan mikroorganisme secara merata kedalam campuran tersebut;
- Pertahankan kadar air 50-60 % (cukup lembab)
- Simpan cairan tersebut dan ditumpukan dengan ketinggian sekitar satu meter;
- Balikan tumpukan bahan kompos tersebut sambil ditambahkan air setiap satu minggu;
- Waktu pengolahan kompos selama 21 hari (3 Minggu)
demikian artikel tentang tatacara pembuatan kompos kotoran sapi, baca juga artikel lainnya yang berhubungan dengan kegiatan peningkatan produksi pertanian.
No comments:
Post a Comment